TOEFL merupakan ujian kompetensi bahasa Inggris yang untuk mengikuti tesnya sekali saja membutuhkan banyak biaya. Oleh karena itulah banyak orang yang berusaha agar tidak gagal tes TOEFL dengan mengikuti bimbingan belajar serta persiapan TOEFL meski biaya yang harus dikeluarkan tidak sedikit. Padahal, belajar TOEFL pun dapat dilakukan sendiri.
Cara belajar TOEFL sendiri sebenarnya sangat sederhana dengan media yang juga sederhana dan mudah didapat. Berikut beberapa tips bagi Anda yang memilih untuk belajar TOEFL mandiri di rumah.
-
Mencari tahu tentang TOEFL di forum atau di grup media sosial
Dewasa ini, akses ke internet semakin mudah sehingga semakin banyak media sosial yang digunakan di masyarakat. Dengan memanfaatkan media sosial tersebut, Anda dapat mencari dan bergabung dengan grup atau forum khusus yang membahas tentang TOEFL.
Dengan begitu, sekalipun Anda belum pernah mengikuti tes TOEFL, Anda bisa mendapatkan banyak informasi di sana sekaligus mencari teman baru. Teman baru ini bisa Anda jadikan sebagai pendorong yang memotivasi Anda untuk terus belajar.
Selain itu, Anda juga dapat mengajak teman dari grup tersebut untuk belajar bersama, berbagi soal, dan saling bertukar pikiran tentang soal-soal TOEFL maupun hal lain.
-
Alokasikan waktu belajar setiap hari
Setelah mencari informasi tentang TOEFL dari grup media sosial atau forum, selanjutnya Anda harus mengalokasikan waktu untuk belajar. Penetapan waktu belajar ini sangat penting karena sangat memengaruhi keefektivan belajar.
Oleh karena itulah Anda disarankan untuk memilih waktu-waktu yang sekiranya paling nyaman bagi Anda untuk belajar. Pastikan Anda tidak mengalokasikan terlalu banyak waktu belajar dalam satu hari agar otak tidak jenuh karena terus-menerus dijejali materi TOEFL.
Anda hanya perlu belajar secara rutin, setiap hari dengan durasi pendek sekitar 1–2 jam. Dengan cara ini, Anda dapat mencegah kejenuhan pada otak karena durasi belajar yang terlalu lama.
-
Banyak membaca, mendengarkan, dan berlatih menulis
Mengikuti tes TOEFL seperti Tes TOEFL online berarti Anda akan menghadapi soal-soal dari sesi listening, reading, dan writing. Oleh karena itulah Anda perlu belajar dengan baik dan memahami cara-cara yang tepat untuk menjawab soal dari setiap sesi tersebut.
Namun, sebelum itu, Anda perlu memperbanyak membaca teks bahasa Inggris untuk memperkaya vocabulary atau perbendaharaan kata dalam bahasa Inggris. Semakin banyak vocabulary atau kosakata bahasa Inggris yang Anda mengerti, semakin besar peluang Anda untuk lulus Tes TOEFL online dengan skor tinggi.
Selain memperbanyak membaca, Anda juga disarankan untuk memperbanyak mendengarkan mulai dari lagu berbahasa Inggris sampai menonton video atau film berbahasa Inggris. Dengan begitu, telinga Anda akan semakin sensitif terhadap kosakata bahasa Inggris.
Untuk melatih kemampuan menulis atau writing, Anda dapat menulis sesuatu menggunakan bahasa Inggris, mulai dari buku harian, blog, artikel, dan sebagainya.
-
Berlatih berbicara dengan bahasa Inggris
Cara belajar TOEFL sendiri yang efektif juga dapat dilakukan dengan berlatih berbicara menggunakan bahasa Inggris. Cara ini dapat dilakukan untuk meningkatkan kemampuan speaking. Anda dapat berlatih berbicara menggunakan bahasa Inggris baik sendirian maupun bersama teman.
Apabila Anda berlatih sendirian, Anda dapat melakukannya dengan berbicara di depan cermin. Namun, Anda juga dapat belajar speaking dengan bercakap-cakap bersama teman. Meski dapat dilakukan dengan sesama teman yang masih belajar, Anda disarankan untuk mencari teman yang lebih mahir.