Menu Close

Dijamin Lezat! Berikut 3 Kuliner Khas Mojokerto yang Wajib Anda Coba

Mojokerto merupakan sebuah kawasan yang memiliki banyak destinasi wisata yang berhubungan dengan peninggalan sejarah dan alam. Siapa sangka jika di sana juga terdapat berbagai makanan yang lezat. Yuk simak deretan kuliner khas mojokerto di sini!

Makanan Khas Mojokerto yang Laris Diburu Wisatawan

  1. Botok Tempe

Salah satu makanan khas Mojokerto yang terkenal bercita rasa lezat adalah botok tempe. Meskipun sederhana, olahan ini memiliki rasa yang unik dan menarik. Perpaduan antara ampas kelapa, tempe, tahu, teri, dan bumbu spesial mampu menggoyang lidah siapapun yang mencobanya.

  1. Sate Bangli

Kebanyakan orang belum mengenal apa yang dimaksud dengan sate bangli. Sate ini sebenarnya mirip dengan sate kambing yang dapat anda temukan di daerah lain, akan tetapi isiannya bisa dipilih sesuai dengan selera.

Makanan ini kerap disajikan dengan bumbu kacang, sambal kecap, irisan bawang, dan lalapan. Salah satu kedai sate bangli yang terkenal di Mojokerto adalah sate bangli bang soleh. Di sana juga tersedia gulai kambing dan sop kambing yang bisa anda coba.

  1. Sambel Wader

Makanan khas Mojokerto yang berikutnya adalah sambel wader. Sambal khas ini tidak boleh anda lewatkan jika berkunjung ke sana. Ikan wader yang telah dicuci bersih kemudian dicampur bahan sambal yang istimewa kemudian digoreng hingga matang.

Berwisata dengan menikmati hidangan khas sebuah daerah sangatlah menyenangkan. Jelajah kuliner semacam ini akan membuat liburan semakin berkesan. Tidak heran jika selama ini warung yang menjual makanan lokal selalu diburu wisatawan.